" Selamat datang di situs pribadiku. Mari dengan semangat keakraban, kecerdasan, kritis tetapi menjunjung tinggi kejujuran dalam berkomunikasi, kita kuak tabir kehidupan nyata yang terjadi dalam kehidupan kita "!

artikel dimuat 17 April 2008 di www.suaramerdeka.com
Krisi pangan
Ditulis Oleh Fatkhuri, MA
17-04-2008,

Bagaimana negara kita akan mengatasi persoalan ini? Belum selesai persoalan busung lapar sebagai akibat gizi buruk, fenomena bunuh diri karena kelaparan sampai rakyat kita makan nasi aking di beberapa daerah, kini ada berita buruk dari Badan Pangan Internasional (FAO) yang melaporkan bahwa saat ini kondisi pangan dunia sedang kritis. Sebagimana dilansir oleh Detikfinance, Minggu (13/4), stok pangan di pasar dunia mencapai level terendah sejak tahun 1980-an. Mengalami penurunan hingga lima persen dibanding kondisi tahun lalu.

Direktur Jenderal Organisasi Pangan dan Pertanian FAO, Dr Jacques Diouf, mengemukakan bahwa setikdanya ada beberapa faktor yang menyebabkan kelangkaan pangan dunia yang menyebabkan melambungnya harga. Diantaranya, pertama, meningkatnya kebutuhan bahan pangan di negara-negara yang sedang tumbuh ekonominya seperti China dan India, baik dari segi kualitas maupun kuantitas. Dengan semakin meningkatnya kesejahteraan penduduk di negara-negara yang ekonominya sedang tumbuh, menyebabkan konsumsi produk daging dan susu juga meningkat.


Faktor kedua, rendahnya stok pangan dunia. Diperkirakan stok akan turun menjadi 405 juta ton pada akhir 2008. Kenyataan ini tentu mengejutkan sebab jika hal ini terjadi, maka akan menyebabkan stok pangan dunia menyusut, terendah setelah 1982.

Ketiga, banyaknya kejadian bencana alam seperti banjir, kekeringan, dan badai yang terkait dengan adanya perubahan iklim global.

Kenyataan tersebut tentunya menjadi keprihartinan kita bersama di mana cepat atau lambat, dampak ini akan terasa bagi masyarakat kita terutama mereka yang hidup dibawah garis kemiskinan. Dampak kelangkaan pangan ini akan semakin menambah beban masyarakat semakin berat. Kelangkaan pangan, secara otomatis akan berakibat pada kenaikan harga-harga kebutuhan dasar yang tentu sulit dijangkau oleh masyarakat miskin.

Ada beberapa catatan penting yang secepatnya harus diambil oleh pemerintah untuk mengantisipasi kemungkinan buruk akan adanya kelangkaan pangan. Pemerintah harus secara cepat melakukan tindakan konkret, yakni dengan memberikan bantuan modal kepada produsen pangan terutama petani yang tidak mempunyai modal, agar mereka dapat menambah produksi semaksimal mungkin. Hal ini penting untuk mengantisipasi kelangkaan ketersediaan pangan dalam negeri.

Sebagaimana dikemukakan oleh Direktur Jenderal FAO, peningkatan produksi pangan nasional merupakan langkah utama yang harus dilakukan pemerintah setiap negara guna mencegah dampak buruk dari fenomena tersebut.

Kita tentu ingat sambutan Presiden Susilo Bambang Yudhoyono pada pembukaan pertemuan tingkat menteri negara-negara anggota Food and Agriculture Organisation (FAO) se-Asia Pasific ke-28 di Jakarta, 15 Mei tahun 2006 silam. Presiden menyatakan bahwa Indonesia akan meluncurkan program ketahanan pangan 2006-2009. Tentu ini langkah positif bagi perkembangan pertanian di Indonesia. Kita harus mengapresiasinya. Dan mengawal pemerintah agar sungguh-sungguh menjalankan komitmennya.

Pemerintah juga harus menurunkan harga faktor produksi pangan, terutama pupuk untuk petani. Sebab, kondisi yang terjadi dari tahun ke tahun, petani kita tidak pernah untung dalam artian hasil yang mereka dapatkan tidak sebanding dengan modal yang dikeluarkan. Salah satu penyebabnya adalah mahalnya harga pupuk.

Suka atau tidak, sudah saatnya pemerintah harus menghentikan impor beras dan menstabilkan harga-harga bahan pokok dalam negeri terutama beras agar bisa terjangkau oleh masyarakat kecil. Bagaimanapun peran pemerintah sangat penting dalam menentukan nasib rakyat, sehingga pemerintah harus segera mengeluarkan kebijakan yang pro-rakyat kecil.

Kita tentu tidak ingin mendengar rakyat kita mati kelaparan, merajalelanya gizi buruk, dan jeritan rakyat karena tidak mampu membeli beras.

Fatkhuri, MA
Mahasiswa Bidang kebijakan Publik Australian National University (ANU) Canberra Australia



Views: 444

Komentar (1)

RSS comments
18-04-2008 08:42, 08:42
krisis pangan
Tulisan diatas sebenarnya sudah merupakan peringatan dini bagi pemerintah akan dampak buruk krisis pangan selain banyaknya warga miskin terkena gizi buruk,busung lapar dan korban meninggal karena kelaparan yang berakibat pada keresahan sosial dan bermuara pada gejolak dan kerusuhan sosial yang lebih dahsyat dari th.1998 karena ini menyangkut kebutuhan manusia yang paling dasar yaitu pangan yg tdk dapat ditunda-2 lagi sehingga menimbulkan kefrustasian sosial/massal sebagai perbandingan saat krisis ekonomi awal 1997 yg memuncak th 1998 berawal dari naiknya BBM & likuiditas saja sudah sedemikian dahsyat apalagi krisis pangan pasti lebih mengerikan selain cadangan pangan yang cukup juga perlu dipikirkan kemampuan daya beli pangan masyarakat saat hari H paceklik/krisis pangan yg akan datang karena percuma saja jika stok pangan cukup tapi masyarakat kesulitan atau tidak mampu membelinya yang paling parah jika komoditas pangan sudah langka mahal lagi pasti kemarahan rakyat yang akan dipanen pemerintah



Post a Comment



    Download



    Download



    Download



    Download


      "Pembaca yang terhormat, agar selalu memperoleh informasi terbaru dari kami, silahkan ketik alamat email anda pada kotak dibawah ini, untuk informasi lainya silahkan hubungi:fatur@mail.com".

      David


      "Dear reader, for recived up to date information from Us please submit your email address below, for further information please contact: fatur@mail.com"

      Virgie


        Business, Strategy, Standard Operational Procedure www.EzBook.tk

          Marketing,Advertising,Sales, Accounting, Franchise www.EzJournal.tk

            AusAid, USAID,Sampoerna Foundation, AsiaInvest www.EzScholar.tk

            Application Letter, Phsycotest, Interview, Management Trainee

              Listening, Reading, Writing, Speaking, IELTS Prediction www.EzIELTS.tk

                GMAT Exercise, Score Prediction, MBA,USA,Business, Management www.EzGMAT.tk

                Please Contact Us: ecustomer@mail.com www.AdsbyGoogle.tk

                  TOEFL Online,Score Prediction,Preparation, Exercise www.EzTOEFL.tk




                      geovisite
                      geovisite



                        Free Blog Counter